Masyarakat Barsel Kehilangan Pemimpin yang Mumpuni, Deddy Winarwan Dinilai Berprestasi

Pewarta: Mas Har
Anggota DPRD Barito Selatan, H. Raden Sudarto (foto: DINAMIKA KALTENG/mas)
Anggota DPRD Barito Selatan, H. Raden Sudarto (foto: DINAMIKA KALTENG/mas)

BUNTOK (Dinamika Kalteng) – Masa tugas Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan, Deddy Winarwan, akan berakhir seiring dengan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Barito Selatan yang dijadwalkan pada 20 Februari mendatang. Banyak masyarakat setempat merasa kehilangan sosok pemimpin yang dinilai mumpuni dalam berbagai bidang.

Hal ini disampaikan oleh anggota DPRD Barito Selatan, H. Raden Sudarto. Menurutnya, Deddy Winarwan telah membawa perubahan signifikan bagi daerah tersebut, baik dalam sektor pendidikan, kesehatan, kebudayaan, maupun infrastruktur.

“Kami sebagai wakil rakyat mengucapkan terima kasih atas kepemimpinan beliau yang penuh inovasi. Banyak program yang dilaksanakan bermanfaat bagi masyarakat, sehingga dengan berakhirnya tugas beliau, banyak yang merasa kehilangan,” ujar H. Raden Sudarto, yang akrab disapa H. Alek.

Sebagai politisi dari PDI Perjuangan, H. Alek berharap agar Bupati dan Wakil Bupati terpilih dapat meneruskan program-program yang telah dirintis oleh Deddy Winarwan. Beberapa di antaranya adalah program beasiswa, pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) aparatur sipil negara, serta pemberdayaan masyarakat.

Namun, ia optimistis bahwa Bupati terpilih, Eddy Raya Syamsuri, mampu melanjutkan upaya pembangunan daerah. Terlebih, Eddy Raya sebelumnya sudah pernah menjabat sebagai bupati, sehingga dinilai telah memiliki pengalaman dan pemahaman yang matang untuk memimpin Barito Selatan menuju kesejahteraan yang lebih baik. (mas)

Ikuti update terbaru kami melalui WhatsApp Channel.