Ketua TP PKK Barsel Resmikan Aula Sekretariat TP PKK yang Telah Direnovasi

Pewarta: Mas Har
Ketua TP PKK Kabupaten Barito Selatan, Hj. Erna Ardiani Palupi, menandatangani prasasti sebagai tanda peresmian Aula Sekretariat TP PKK yang telah selesai direnovasi, disaksikan oleh Pj Bupati Barito Selatan, Deddy Winarwan, dan sejumlah tamu undangan. (foto: DINAMIKA KALTENG/mas)
Ketua TP PKK Kabupaten Barito Selatan, Hj. Erna Ardiani Palupi, menandatangani prasasti sebagai tanda peresmian Aula Sekretariat TP PKK yang telah selesai direnovasi, disaksikan oleh Pj Bupati Barito Selatan, Deddy Winarwan, dan sejumlah tamu undangan. (foto: DINAMIKA KALTENG/mas)

BUNTOK (Dinamika Kalteng) – Ketua TP PKK Kabupaten Barito Selatan, Hj. Erna Ardiani Palupi, meresmikan Aula Sekretariat TP PKK yang telah selesai direnovasi.

Peresmian ini ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Hj. Erna Ardiani Palupi, disaksikan oleh Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan, Deddy Winarwan, serta sejumlah organisasi wanita di Barito Selatan pada Jumat (17/1/2025).

Dalam sambutannya, Pj Bupati Barito Selatan, Deddy Winarwan, menyampaikan bahwa renovasi Aula TP PKK merupakan bentuk dukungan Pemerintah Daerah kepada berbagai komponen masyarakat. Fasilitas ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja organisasi dan mendukung upaya menuju kesejahteraan masyarakat.

“Aula ini diharapkan menjadi wadah untuk menunjang berbagai kegiatan TP PKK maupun kegiatan lainnya yang berdampak positif bagi masyarakat. Selain itu, gedung ini dapat digunakan oleh seluruh masyarakat Barito Selatan, mengingat saat ini masih terdapat kekurangan fasilitas gedung di daerah kita,” ujar Deddy.

Sementara itu, Ketua TP PKK Barito Selatan, Hj. Erna Ardiani Palupi, dalam sambutannya menegaskan bahwa selama masa kepemimpinannya, tidak banyak perubahan dalam struktur kepengurusan TP PKK. Namun, ia menekankan adanya penguatan pada masing-masing kelompok kerja.

“Di penghujung masa tugas saya, saya mengajak seluruh pengurus TP PKK di tingkat kabupaten, kecamatan, kelurahan, dan desa untuk tetap menjalankan tugas dan fungsi dengan baik. Kita juga harus terus berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah untuk melaksanakan program-program yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat,” katanya.

Kegiatan peresmian ini turut dihadiri oleh seluruh kepala SOPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Barito Selatan, Asisten Setda Barito Selatan, Ketua Dharma Wanita Kabupaten Barito Selatan, serta pengurus TP PKK tingkat kecamatan dan sejumlah organisasi wanita lainnya di Barito Selatan. (mas)

Ikuti update terbaru kami melalui WhatsApp Channel.