Bupati Dan Wabup Barsel Bersilaturahmi ke Dandim 1012 Buntok

Pewarta: Mas Har
Bupati dan Wakil Bupati Barito Selatan saat melakukan kunjungan silaturahmi ke Kodim 1012 Buntok, disambut langsung oleh Dandim Letkol Inf. Langgeng Pujut Santoso. (foto: DINAMIKA KALTENG/mas)
Bupati dan Wakil Bupati Barito Selatan saat melakukan kunjungan silaturahmi ke Kodim 1012 Buntok, disambut langsung oleh Dandim Letkol Inf. Langgeng Pujut Santoso. (foto: DINAMIKA KALTENG/mas)

BUNTOK (Dinamika Kalteng) – Bupati dan Wakil Bupati Barito Selatan, H. Eddy Raya Samsuri dan Khristianto Yudha, melakukan kunjungan silaturahmi ke Kodim 1012 Buntok pada Senin (3/3/2025).

Kunjungan ini dilakukan setelah keduanya resmi dilantik pada 20 Februari lalu dan mengikuti retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang.

Kedatangan Bupati dan Wakil Bupati disambut langsung oleh Dandim 1012 Buntok, Letkol Inf. Langgeng Pujut Santoso, di ruang kerjanya.

Turut hadir dalam kunjungan tersebut Sekda Barsel, Edi Purwanto, Asisten Setda Barsel, serta sejumlah kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD).

Bupati Eddy Raya Samsuri menyampaikan bahwa kunjungan tersebut bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus berkoordinasi terkait keamanan dan berbagai permasalahan strategis lainnya.

Ia menekankan bahwa kerja sama dengan TNI menjadi bagian penting dalam menjaga stabilitas keamanan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah Barito Selatan.

“Diharapkan sinergitas ini dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta memperkuat keamanan dan ketertiban daerah,” ujar Bupati.

Lebih lanjut, Bupati mengungkapkan bahwa Kodim 1012 Buntok akan menyalurkan tiga bantuan dapur umum dalam program makanan bergizi gratis yang dijadwalkan berlangsung pada Juni atau Juli mendatang.

Untuk mendukung program ini, Bupati meminta Dinas Pertanian, Perikanan, dan instansi terkait menyiapkan bahan pangan yang diperlukan.

Selain itu, pembangunan infrastruktur juga menjadi fokus utama. Bupati menegaskan bahwa proyek ruas jalan Buntok – Talio dan Pendang – Buntok akan terus diupayakan melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD).

Pemerintah daerah berkomitmen untuk menyempurnakan infrastruktur yang masih kurang agar dapat dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat.

Sementara itu, Dandim 1012 Buntok, Letkol Inf. Langgeng Pujut Santoso, menyatakan kesiapan pihaknya dalam berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk mendukung berbagai program pembangunan.

“Kodim 1012 Buntok berkomitmen untuk menjaga keamanan wilayah serta mendukung pembangunan yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Kunjungan ini menandai langkah awal pemerintahan baru Barito Selatan dalam membangun sinergitas dengan jajaran Forkopimda demi mewujudkan daerah yang lebih maju dan sejahtera. (mas)

Ikuti update terbaru kami melalui WhatsApp Channel.