BUNTOK (Dinamika Kalteng) – Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Barsel) menggelar acara perpisahan untuk Penjabat (Pj) Bupati H. Deddy Winarwan dan Ketua TP-PKK/Bunda PAUD Hj. Erna Ardiani Palupi. Acara yang berlangsung di Aula Kantor Bappeda pada Kamis (6/2/2025) ini menjadi momen penuh haru sekaligus penghormatan atas pengabdian mereka selama hampir dua tahun terakhir.
Acara tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD Barito Selatan Farid Yusran beserta sejumlah anggota DPRD, jajaran Forkopimda, Sekda Barito Selatan Edi Purwanto, kepala SOPD, kepala desa se-Barsel, serta tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Deddy Winarwan menyampaikan rasa syukur dan penghormatan kepada seluruh masyarakat Barito Selatan yang telah mendukungnya selama menjalankan tugas sebagai kepala daerah.
“Sejak dilantik oleh Gubernur Kalimantan Tengah pada 24 Mei 2023, saya berusaha sekuat tenaga menjalankan amanah ini sebaik-baiknya. Masa jabatan ini penuh dengan tantangan, dinamika, dan pengalaman berharga. Bersama seluruh jajaran pemerintahan serta dukungan masyarakat, kita telah berupaya menjaga stabilitas pemerintahan, meningkatkan pelayanan publik, dan mendorong pembangunan di berbagai sektor, meskipun dengan keterbatasan yang ada,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan harapan agar sinergi antara Pemerintah Daerah, DPRD, serta seluruh elemen masyarakat terus terjaga demi kemajuan Barito Selatan.
“Saya berterima kasih kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Barito Selatan, DPRD, Forkopimda, para tokoh masyarakat, dan seluruh warga yang telah memberikan dukungan serta masukan konstruktif selama saya mengemban amanah ini. Tanpa kebersamaan dan gotong royong, tentu capaian yang telah diraih tidak akan terwujud,” tambahnya.
Pada kesempatan tersebut, Sekda Barito Selatan Edi Purwanto mewakili ASN menyampaikan kesan dan pesan, disusul perwakilan dari Forkopimda dan TP-PKK.
Sebagai bentuk penghargaan, berbagai organisasi menyerahkan cenderamata kepada Pj Bupati Deddy Winarwan dan Ketua TP-PKK Hj. Erna Ardiani Palupi.
Acara perpisahan ini menandai berakhirnya masa tugas Deddy Winarwan sebagai Pj Bupati Barito Selatan, dengan harapan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Barito Selatan tetap berlanjut di bawah kepemimpinan selanjutnya. (mas)